Ende, Tananua flores.id | Penggalangan bantuan kemanusian untuk korban pasca banjir bandang yang melanda beberapa wilayah NTT mulai digalakkan oleh komunitas sosial dan kelompok penduli serta instansi swasta dan pemerintah. Di Kabupaten Ende, aksi penggalanang dilakukan PMI Ende, PMKRI Ende, mahasiswa, yayasan Tananua Flores dan komunitas sosial lainnya.
Yayasan Tananua Flores melakukan penggalangan bantuan dengan cara membuka dompet peduli bencana kepada mitranya dan masyarakat umum dan menggerakan petani di desa dampingannya menyumbangkan pangan atau bahkan makanan. Rencananya bantuan ini akan diantar langsung oleh staf yayasan Tananua Flores ke lokasi dan korban bencana alam tersebut.
Direktur Yayasan Tananua Flores,Bernadus Sambut kepada Florespos.net , di kantor Yayasan Tananua Flores, Kelurahan Mautapaga, Kota Ende, Kamis (8/4/2021) mengatakan, Tananua Flores merupakan salah satu lembaga yang peduli dengan kemanusiaan. Dikatakanya, dengan situasi bencana seperti ini maka kemanusian yang paling diutamakan.
Bernadus melanjutkan pasca bencana banjir bandang di beberapa daerah di NTT, seperti Adonara, Kabupaten Flores Timur dan Kabupaten Lembata, Tananua Flores langsung tergerak dan melakukan aksi kemanusian membantu korban. Tananua Flores membuka dompet peduli bencana dan informasi kepada mitranya baik dalam negeri maupun luar negeri untuk membantu korban.
Selain membuka dompet peduli bencana, kata Nadus, Tananua Flores yang selama ini fokus mendampingi petani di beberapa desa menggerakan petani di desa membantu pangan seperti jagung, padi dan ubi ubian. Aksi ini sudah mulai dilakukan dan saat ini para donatur sudah mulai menyalurkan bantuannya.
Nadus mengatakan, Posko Tananua Flores juga menerima bantuan dari masyarakat umum berupa barang seperti pakaian layak pakai, selimut dan tikar. Bantuan ini juga akan dipublikasikan sebagai pertanggungjawaban publik.
“Posko ini kami buka sendiri dan tidak menutup kemungkinan kepada masyarakat yang memberikan kepedulian dan bantuan melalui Tananua. Mari kita sama-sama peduli korban bencana di Adonara dan Lembata, ”katanya.
Kepala Kantor Yayasan Tananua Flores, Hironimus Pala menambahkan, Posko Tananua Flores selalu perkembangan dan kebutuhan riil korban di lokasi. Jika dalam pekan ini bantuan berupa uang dari mitra dan masyarakat umum sudah mencukupi, katanya, Posko akan membeli barang sesuai dengan kebutuhan agar langsung menjawab kebutuhan dan tidak terjadi penumpukan.
"Kami akan antar sendiri dan mengunjungi korban. Jika uang yang didonasikan oleh mitra di dompet peduli bencana sudah mencapai Rp 15 juta, maka kami akan belanja barang-barang sesuai kebutuhan di sana. Rencananya kami salurkan ke Adonara dan Lembata," katanya. *
Penulis: Willy Aran
0 Komentar